Barcelona resmi mendapatkan penyerang muda Boca Juniors Sergio Araujo. Penyerang berusia 20 tahun itu dikontrak selama dua tahun dengan status pinjaman.
Raksasa Katalan itu memiliki opsi mempermanenkan status Araujo bila performanya di Mini Estadi, markas Barcelona B, memuaskan. Araujo memang produk asli Boca Juniors dan pemain bertinggi 180 cm itu sukses mempersembahkan gelar Apertura 2011.
Pemain bernama lengkap Sergio Ezequel Araujo yang memiliki tiga caps bersama tim nasional Argentina U-23 akan bergabung bersama pemain-pemain lain yang baru didatangkan ke skuad Barcelona B.
Mereka di antaranya adalah Joan Angel Roman (eks gelandang serang Manchester City), David Lomban (eks bek tengah Xerez), Agostinho Ca (eks gelandang bertahan Sporting Lisbon) dan Edgar Ie (eks winger Sporting Lisbon).
0 comments:
Post a Comment