Secara mengejutkan Burkina Faso memastikan diri sebagai finalis Piala Afrika 2013 tahun ini, setelah berhasil mengalahkan Ghana dalam babak adu penalti. Ini merupakan sejarah baru bagi Burkina Faso, karena ini pertama kalinya mereka bisa masuk ke partai final Piala Afrika.
Ghana yang diunggulkan menjadi juara favorit, harus menerima kenyataan dengan kekalahan yang mereka alami. Ghana pada dasarnya mampu unggul lebih dahulu dengan gol Mubarak Wakaso melalui titik putih. Hingga jeda turun minum, skor masih tidak berubah untuk keunggulan Ghana.
Pada babak kedua, usaha Burkina Faso makin gencar dalam menyerang, hingga akhirnya pada menit ke 60, Burkina Faso berhasil menyamakan kedudukan melalui gol Bance. Skor seri pun harus bertahan hingga peluit akhir dibunyikan dan dilanjutkan pada babak perpanjangan waktu. Namun sayang hingga perpanjangan waktu telah selesai, skor masih tidak berubah dan harus dilanjutkan dengan babak adu penalti.
Pada saat babak penalti, tiga eksekutor Ghana gagal melaksanakan tugas. Sementara, hanya Paul Kolibaly yang tidak berhasil pada eksekusi ketiga Burkina Faso. Setelah kegagalan itu Bance dengan tenang melakukan eksekusi bergaya Panenka dan pada eksekusi penentuan Ghana, Agyemang-Badu digagalkan Diakite. Hingga akhirnya Burkina Faso resmi menang dan melenggang masuk final Piala Afrika 2013, dengan melawan kembali Nigeria yang sebelumnya sudah menang melawan Mali.
Piala Afrika 2013 ini dimulai pada bulan Januari ini, di mana Afrika Selatan team menjadi tuan rumah Piala Afrika dari kejuaraan sepakbola Afrika tersebut. Beberapa stadium bola Afrika akan dipenuhi oleh pemain terkenal Afrika dari berbagai negara peserta Piala Afrika, akan bertanding untuk menjuarai piala bergengsi benua Afrika tahun ini.
Ikuti perkembangan jadwal bola Afrika, tips Piala Afrika dan prediksi juara Afrika terlengkap dan terupdate hanya di blog ini.
0 comments:
Post a Comment